Info Rencana

Kitab 2 Raja-rajaSampel

Kitab 2 Raja-raja

HARI KE 4 DARI 8

DALAM TAKUT AKAN TUHAN


Seorang bapak yang baik, pasti akan melindungi, menyediakan dan mencukupi kebutuhan anaknya. Pasti si bapak juga mengharapkan nanti anaknya akan tumbuh menjadi anak yang taat, hormat dan menyenangkan orangtuanya. Ada hubungan timbal balik diantara keduanya. Hubungan ini juga diharapkan oleh Bapa di Surga dengan kita, anak-anakNya. 


Tuhan telah memilih bangsa Israel dari segala bangsa di muka bumi ini, untuk menjadi berkat bagi bangsa-bangsa lain. Tuhan telah melakukan hal-hal yang besar dan dahsyat atas bangsa ini, sejak mereka keluar dari tanah perbudakan di Mesir sampai ke tanah Perjanjian; mengirim 10 tulah ke orang Mesir, membelah laut Merah, memberi makan roti manna di padang gurun, melindungi dari terik matahari dan kegelapan dengan tiang awan dan tiang api, dsbnya. 


Setelah apa yang Allah lakukan, tidak layakkah jika Allah segala Allah dan Tuhan segala Tuhan meminta bangsa Israel untuk takut akan Dia, dan hidup menurut segala jalan yang ditunjukkan-Nya, mengasihi Dia, beribadah kepada Tuhan dengan segenap hati dan jiwa? 


Jika hal ini dilakukan, bukan saja hati Tuhan disenangkan, tetapi bangsa Israel sendiripun akan diberkati seperti yang dikatakan di Ulangan 28. Ini merupakan isi hati Tuhan, kerinduan hatiNya, supaya kebajikan dan kemurahanNya senantiasa ada dalam kehidupan umat pilihanNya, termasuk juga dengan kita, Israel rohani di jaman ini.  


Dalam takut akan Tuhan ada ketentraman yang besar, bahkan ada perlindungan bagi anak-anakNya (Amsal 14 : 26). 

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

Kitab 2 Raja-raja

Renungan ini akan menolong Anda untuk diperlengkapi dengan kebenaran Firman Tuhan dari kitab 2 Raja-raja dan mengajarkan Anda untuk menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, supaya Anda terus berjalan dengan iman dalam ...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.bcs.org.sg

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami