Info Rencana

Oswald Chambers: Damai - Hidup Dalam RohSampel

Oswald Chambers: Peace - Life in the Spirit

HARI KE 2 DARI 30

Kita berbicara tentang "keadaan yang tidak bisa kita kendalikan." Tak seorangpun dari kita mampu mengendalikan keadaan kita, namun kita bertanggung jawab atas cara kita mengatur diri kita di tengah berbagai hal. Dua perahu dapat berlayar ke arah yang berlawanan dalam angin yang sama, tergantung dari keahlian nakhodanya. Nakhoda yang mengarahkan kapalnya ke batu karang berkatan dia tidak bisa berbuat apa-apa, anginnya mengarah ke sana; nakhoda yang mengarahkan kapalnya ke pelabuhan mendapat angin yang sama, tapi dia tahu bagaimana menurunkan layarnya sehingga angin dapat mengarahkan dia ke arah yang dia inginkan. Kuasa kedamaian dari Tuhan akan memampukan Anda untuk mengendalikan arah Anda di tengah kacaunya kehidupan.



Oh Tuhan, kepada-Mu saya berpaling, hanya kepada-Mu. Saya hanyalah anak jalanan sebelum Engkau menjamah saya dengan rasa aman dari kedamaian-Mu, manisnya kasih-Mu.



Pertanyaan Renungan: Kuasa apa yang dimiliki kedamaian dalam hidup saya? Apakah saya merampok kuasa kedamaian dengan memaksanya tunduk terhadap "akal sehat" saya? Apakah yang lebih aman daripada tinggal dalam kedamaian Tuhan yang penyayang?



Dikutip dari The Moral Foundation of Life dan Knocking at God's Door, © Discovery House Publishers

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

Oswald Chambers: Peace - Life in the Spirit

Damai: Hidup Dalam Roh adalah kumpulan kutipan inspiratif dari karya Oswald Chambers, penulis renungan terpopuler di dunia dan pengarang buku My Utmost for His Highest. Temukan ketenangan dalam Tuhan dan dapatkan pemaham...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Discovery House Publishers yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: www.utmost.org

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami