Info Rencana

Garam dan TerangSampel

Salt And Light

HARI KE 4 DARI 5

Saat gereja bertindak sebagai garam dan terang, maka kehidupan akan diubahkan. Sama seperti Elizabeth, nenek berumur 64 tahun yang tinggal di Uganda. Delapan tahun yang lalu, gerejanya mulai melakukan prinsip Tearfund yang membantu gereja lokal menjawab kebutuhan di dalam komunitasnya menggunakan sumber daya sendiri.

Komunitas Elizabeth menemukan kembali tujuan Tuhan untuk hidup mereka. Dia berkata: "Mempelajari kitab suci melalui proses ini menolong menyadarkan gereja kami."

Ketimbang berpikir bahwa mereka adalah gereja yang tidak punya apa-apa, mereka mendapati bahwa mereka memiliki sumber daya yang siap sedia. Bersama-sama, komunitas ini mengidentifikasi masalah-masalah utama di komunitas dan mulai bekerja sama untuk mengubah keadaan.

Tadinya, kekurangan air merupakan masalah besar. Orang-orang harus berjalan hampir 5km setiap hari untuk mendapatkan air untuk memasak, bersih-bersih, dan minum. Proses ini membawa mereka untuk menggali sumur yang lebih dekat dengan permukiman.

Angka kematian ibu bersalin yang tinggi adalah masalah berikutnya. Dengan klinik terdekat berjarak hampir 13km, jika seorang ibu akan melahirkan di malam hari, sulit mendapatkan pertolongan. Jadi, komunitas ini pun melatih sepuluh bidan.

Telah banyak perubahan yang terjadi di komunitas Elizabeth. Sekarang orang-orang membangun rumahnya dengan batu bata sehingga lebih aman, memelihara lebih banyak binatang, menggali kolam ikan, menanam pohon jeruk, dan menanam lebih banyak tanaman pangan. Perubahan yang luar biasa terjadi di komunitas mereka karena gereja berusaha bekerja nyata, menjadi tangan dan kaki Yesus.
Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

Salt And Light

Yesus memanggil gereja untuk menjadi garam dan terang dunia - dua elemen penting dalam hidup berkelimpahan. Pelajaran ini menjelaskan bagaimana kita seharusnya hidup sebagai garam dan terang dalam perjalanan kekristenan ...

More

Kami berterima kasih kepada Tearfund yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://www.tearfund.org/yv

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami