Info Rencana

Memimpin Kehidupan DoaSampel

Memimpin Kehidupan Doa

HARI KE 4 DARI 5

3. Iman yang bertindak

Bukankah Abraham, bapa kita, dibenarkan karena perbuatan-perbuatannya, ketika ia mempersembahkan Ishak, anaknya, di atas mezbah? Yakobus 2:21.

Setiap orang yang mau mengikut Yesus, mereka akan dilatih untuk memercayai perkataan-Nya. Sama seperti Abraham, dia disebut sebagai bapak iman oleh karena Abraham bertindak atau melakukan apa yang diperintahkan Tuhan.

Demikian pula dengan kita, terkadang kita harus melangkah dengan iman untuk mendapatkan jawaban dari doa. Tuhan minta kita untuk menuruti segala yang diperintahkan-Nya (1 Yohanes 3:22). Salah satu perintah Tuhan adalah untuk mengasihi jiwa-jiwa. Setiap kita hidup dalam lingkungan sosial, Tuhan menghendaki kita untuk memiliki kepedulian akan orang-orang di sekitar kita. Apa respon kita melihat keadaan orang di sekitar kita?

Biarlah doa-doa kita tidak hanya terfokus pada diri kita dan keluarga kita saja, akan tetapi juga pada kebutuhan-kebutuhan orang-orang atau lingkungan di sekitar kita (Amsal 21:13). Ini adalah kehendak Tuhan, kita bisa temukan di 1 Tim 2:1-4.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

Memimpin Kehidupan Doa

Doa itu seperti nafas hidup kita, namun kebanyakan dari kita seringkali lalai akan pentingnya doa dalam kehidupan kita. Biarlah renungan ini akan mendorong setiap kita untuk menjalani kehidupan doa yang kuat untuk bisa ...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.bcs.org.sg/

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami