Info Rencana

Tak Ternilai: Kehormatan & KemuliaanSampel

PRICELESS: Respect & Honor

HARI KE 5 DARI 5

TAK TERNILAI

Alkitab menjelaskan beberapa peristiwa ketika Yesus melawan anggapan dari budaya-Nya dan meneguhkan nilai yang tak ternilai dari mereka yang dianggapi tidak berharga oleh masyarakat. Hari ini kita akan melihat satu dari kutipan ayat Alkitab itu.


Baca yohanes 8:2-11


Yesus memandang wanita tersebut sebagai seorang manusia, sementara para penuduhnya memandangnya sebagai alat bantu untuk kepentingan mereka sendiri. Para ahli Taurat dan orang-orang Farisi berusaha keras agar Yesus merusak reputasinya sebagai Mesias. Mereka menemukan alat bantu yang sempurna: seorang wanita berdosa yang bisa dimanipulasi untuk tertangkap basah berhubungan seks dengan seorang pria yang bukan suaminya. (Anda harus bertanya-tanya apa yang terjadi kepada pria yang berhubungan seks dengan wanita itu - hukumannya seharusnya sama!)


Yesus tidak secara langsung menghakimi para penuduh atau wanita itu, melainkan Dia menawarkan sebuah kesempatan untuk memulai kembali. Di dalam peristiwa ini, Yesus menarik sebuah garis tipis di antara tidak "menghakimi" dan tidak mengampuni dosa. Bagian yang mengejutkan dari kisah ini adalah Yesus memperlakukan wanita itu setara dengan para penuduhnya. Dia berbicara kepada keduanya tentang dosa— dan jika Anda merenungkannya, Dia mengajak keduanya untuk meninggalkan cara yang lama untuk memulai hidup yang baru.
1. Bagaimana Anda bisa tahu jika seseorang memakai Anda untuk kepentingan diri mereka sendiri?
2. Kapan Anda mampu untuk tidak melihat penampilan seseorang dan berinteraksi dengan mereka sebagai manusia "yang sebenarnya"?
3. Kapan Anda setidaknya mampu melakukan itu?
4. Apa yang bisa Anda lakukan untuk menyatakan nilai yang tak ternilai dari setiap orang yang Anda temui?


Luangkan waktu sejenak untuk menonton video musik hari ini dari KING & COUNTRY. Lagu pilihan PRICELESS kini juga sebuah film.


Firman Tuhan, Alkitab

Hari 4

Tentang Rencana ini

PRICELESS: Respect & Honor

Joel dan Luke Smallbone dari kelompok musik KING & COUNTRY membagikan isi hati mereka terhadap hilangnya sikap ksatria yang hilang dan perayaan nilai dari seorang wanita. Rencana bacaan 5 hari ini terinspirasi dari filem...

More

Kami mengucapkan terima kasih pada Agen Working Title & Pelayanan Interlinc Ministry yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi selanjutnya, silakan mengunjungi: pricelessthemovie.com

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami