Info Rencana

Tuhan Tak Pernah SalahSampel

Tuhan Tak Pernah Salah

HARI KE 3 DARI 6

  


Memang seringkali kita sulit memahami masalah yang kita hadapi. Namun Terkadang secara tidak terduga, justru penghiburan Allahlah yang kita terima di saat permasalahan tersebut datang kepada kita. Semua itu dimaksudkan Allah agar kita juga dapat menolong orang lain.


Tidak sedikit rasa egoisme muncul pada setiap kita disaat kita sedang mengalami masalah dan berpikir:" Saya saja dalam kesulitan bagaimana saya mau menolong orang. Dan pada saat saat seperti inilah mental kita benar-benar diuji. Apakah kita mampu mengalahkan diri sendiri? Memang tidak mudah, sebab setiap kita memiliki kecendrungan untuk lebih mementingkan dan mendahulukan kepentingan pribadi.


 Di tengah kondisi sulit seperti sekarang ini, marilah kita menjadi pelaku-pelaku firman yang siap menolong orang lain, dan siapkah kita menjadi penghibur mereka sebagaimana kita mendapatkan penghiburan dari Tuhan 


Perenungan :


1. Apakah kita pernah bertemu dengan orang lain yang memiliki masalah yang sama dengan yang dulu kita alami? Apa yang kita lakukan terhadap orang tersebut?


2. Apa yang menyebabkan kita sering enggan / ragu / malas dalam menghibur orang lain?


Penerapan :


Allah menginginkan supaya kita menghibur orang yang sedang menderita, dengan cara menyampaikan kepada mereka bagaimana kita mengalami kebaikan dan belaskasihan Tuhan pada saat kita mengalami masalah/penderitaan.


Pembacaan Firman :


2 Korintus 1:3-5


Doa :


Tuhan kami mohon ampun jika seringkali enggan/malas/lalai dalam memberikan penghiburan bagi orang lain yang sedang mengalami penderitaan, dan biarkan kiranya 


Kami bisa bersaksi bagaimana Tuhan menghibur dan memberikan kekuatan pada kami, kepada setiap orang yang membutuhkan pertolongan.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

Tuhan Tak Pernah Salah

Coba bacalah kitab Ayub secara keseluruhan dan kenali bagaimana terjadinya perubahan dalam diri Ayub, dari awalnya hanya mengenal Tuhan dari kata orang, hingga menjadi mengenal Tuhan lebih dalam lagi dalam hidupnya. Dan ...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada GBI Bethel yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi:  https://www.gbi-bethel.org/

 

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami