Info Rencana

Hidup dengan IntegritasSampel

A Life Of Integrity

HARI KE 1 DARI 4

"Apa Integritas Itu?"

Integritas sulit didefinisikan. Menurut kamus, integritas artinya "mengikuti prinsip moral dan etika". Dalam kehidupan sehari-hari, integritas artinya bersikap jujur dan tepercaya. Berdasarkan 2 definisi ini, integritas dapat disimpulkan sebagai menjalani hidup kita berdasarkan kebenaran moral yang kita pilih dan berharap orang lain melihat kita sebagai orang yang benar dan tepercaya. Kedua definisi ini memang benar, tetapi tidaklah lengkap. Integritas juga mengandung arti yang lebih luas lagi.

Integritas sejati itu sederhana saja — hidup dan berbicara berdasarkan apa yang benar menurut Tuhan. Integritas berarti mendasarkan perkataan dan tindakan kita pada prinsip dan kebenaran Tuhan. Mengapa berdasarkan prinsip Tuhan? Dia adalah pencipta dari segala sesuatu yang baik dan benar. Ketika kita menjalani hidup dan mengakui bahwa Allah adalah pencipta kita, kita harus memahami bahwa Dia menciptakan kita untuk hidup berdasarkan standar kebenaran-Nya.

Dia menciptakan kita untuk menerima prinsip moral dan etika dari-Nya. Nilai atau kebenaran yang kita temukan di tempat lain adalah ide buatan manusia dan oleh karena itu, bukanlah integritas yang sebenarnya. Kebenaran Tuhan adalah satu-satunya hal yang akan membawa kita kepada hidup yang memiliki integritas. Jadi, hidup dengan integritas berarti mengatakan 'ya' pada apa yang Tuhan katakan baik dan benar, apa pun konsekuensinya.

Integritas lebih berharga daripada kekayaan dan lebih penting daripada kenyamanan kita. Mengenali dan mempercayai bahwa Firman Tuhan adalah satu-satunya standar yang digunakan untuk mengevaluasi dan membentuk nilai-nilai utama kita merupakan langkah pertama untuk memiliki integritas. Putuskan hari ini untuk mulai membuka hati Anda dan menerima gaya hidup yang mengetahui apa integritas itu dan dari mana asalnya.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2

Tentang Rencana ini

A Life Of Integrity

Apakah perkataan Anda sesuai dengan maksud Anda yang sebenarnya? Apakah tindakan dan ucapan Anda sejalan dengan apa yang Anda percayai? Dalam masyarakat hari ini, sangatlah sulit untuk menjalani hidup dengan integritas. ...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Markey Motsinger yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: markeymotsinger.com

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami