Info Rencana

Bangkit Kembali Dari KekecewaanSampel

Bouncing Back From Disappointment

HARI KE 2 DARI 7

Pernah mempunyai gagasan tentang sesuatu yang pada akhirnya berjalan hampir berlawanan dengan apa yang Anda harapkan? Seorang pria mendaftar ke Harvard, namun pada akhirnya malah menjual asuransi. Seorang ibu muda yang kelelahan menatap novelnya yang belum selesai di atas meja tertutup dengan debu, bertanya-tanya tentang jalan yang tidak pernah ia tempuh. Ketika kehidupan menolak untuk memberikan apa yang menjadi pengharapan kita, akibatnya bisa saja menghancurkan.

Namun begitu, kekecewaan bukanlah sesuatu yang baru. Di dalam Lukas 25, dua murid berjalan menuju Emaus. Setelah penyaliban mereka berjalan pulang ke Emaus sejauh tujuh mil. Mereka membicarakan apa yang baru saja terjadi, berusaha untuk memahaminya. Yesus seharusnya membebaskan mereka dari penindasan dan mendirikan kerajaan yang baru, yang mulia. Singkatnya, kekecewaanlah yang mereka rasakan.


Masuklah Yesus, yang terlihat sebagai orang asing bagi murid yang kecewa ini dan bertanya apa yang sedang mereka bicarakan. Dengan kata lain, Dia ingin tahu bagaimana perasaan mereka, dan mereka memberitahukan-Nya kesedihan mereka yang sebenarnya. Kita tahu penderitaan mereka; ketika tagihan menumpuk dan rekening bank menyusut, mungkin Anda bertanya-tanya kemana Tuhan di dalam segalanya. Ketika pernikahan menjadi basi dan pekerjaan meninggalkan rasa asam di dalam mulut Anda, Anda mungkin merasa diri Anda berpikir seperti Tuhan semesta alam telah meninggalkan kapal. Di masa-masa ini, kita mungkin perlu mengingat bahwa sahabat kita Yesus lebih dekat daripada seorang saudara.


Jangan tawar hati. Allah tidak pernah meninggalkan Anda dan Dia mempunyai rencana untuk Anda lewati meski di dalam situasi yang paling mengecewakan. Meski kita tidak selalu mengerti mengapa kita harus melewati musim seperti itu, kita bisa merasa nyaman karena tahu bahwa Tuhan membuat segalanya bekerja bersama demi kebaikan mereka yang terpanggil menurut rencana-Nya.


Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

Bouncing Back From Disappointment

Kehidupan mempunyai cara untuk menjatuhkan kita. Apakah itu kehilangan pekerjaan, krisis keuangan, atau relasi yang terputus, setiap dari kita tahu rasa dari kekecewaan. Mengetahui cara untuk bangkit kembali dari pergumu...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Dr. Tony Evans yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: www.TonyEvans.org

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami