Info Rencana

Hidup Bahagia: Renungan 7 Hari bagi Para Orang Tua Tentang Hidup Dari Penerimaan—Bukan Untuk PenerimaanSampel

Living a Happy Life: A 7-Day Devotional for Parents About Living From Acceptance—Not for Acceptance

HARI KE 3 DARI 7

Hari Ketiga: Cara Hidup yang Menyedihkan



Banyak orang menerima pengampunan Kristus dan kemudian berpikir bahwa mereka harus menjaga pengampunan-Nya dengan menjadi baik dan berbuat hal-hal yang baik. Manusia menerima karunia hidup kekal secara cuma-cuma dan kemudian berpikir bahwa kini tergantung kepada mereka untuk menjaganya dengan membuktikan bahwa mereka layak mendapatkannya.



Ada sebuah kitab dalam Alkitab mengenai godaan agar kita berpikir demikian. Surat Galatia adalah surat Rasul Paulus kepada sekelompok orang yang dikasihinya. Ia menulis untuk mengingatkan mereka bahwa karena kasih karunia Allah mereka menjadi orang-orang Kristen, dan mereka masih tetap memerlukan kasih karunia Allah. Bagi mereka untuk mulai hidup untuk "menempelkan stiker rohani pada bagan" akan menakutkan! Menyedihkan dan melelahkan karena mereka tidak akan menikmati kasih karunia dan kebebasan yang mereka terima.



Bila kita mencari pengakuan Allah dari perbuatan kita sendiri, sukacita kita tidak akan pernah penuh. Kita terbebani, selalu memikul beban dari pergumulan kita.



Bila kita mencari pengakuan Allah dari perbuatan kita sendiri, maka tidak akan pernah selesai. Mencoba untuk mendapatkan kasih Allah itu melelahkan karena selalu ada hal yang harus dikerjakan.



Syukurlah, karena kasih karunia Allah itu diterima, bukan diraih. Pekerjaan telah selesai karena karya Yesus di atas kayu salib sudah selesai. Sebelum wafat, Yesus berseru, "Sudah selesai." Jangan kembali kepada perbudakan demi mendapatkan kasih Allah.


Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

Living a Happy Life: A 7-Day Devotional for Parents About Living From Acceptance—Not for Acceptance

Anak-anak jaman sekarang merasakan lebih banyak tekanan daripada sebelumnya, terus-menerus merasa perlu untuk berprestasi dan membuktikan diri mereka. Kekhawatiran menimpa anak-anak pada usia yang sangat muda, dan kami i...

More

Kami berterima kasih pada B&H Publishing yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://www.QuokkasandSnails.com

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami