Info Rencana

I LOVE MESampel

I LOVE ME

HARI KE 4 DARI 5

Self-love vs Selfish? 


Apabila sudah mengasihi diri sendiri tapi itu malah merubah kamu jadi selfish, harus bagaimana? 


Maka di tahap-tahap perubahan untuk mengasihi diri sendiri kamu juga harus mengenali beberapa ciri kalau perubahan menuju ke sifat selfish.


Self-love adalah ketika kamu sudah mengasihi diri sendiri dan setelah itu orang-orang juga akan mengasihi kamu. 


Tetapi selfish adalah ketika kamu mencintai diri sendiri dan setelah itu orang menjaga jarak dari kamu.  


Contoh dari Self-love adalah: 


Aku mencintai diri sendiri dan aku telah menerima kekurangan aku, sekarang aku berada di jalur untuk memperbaiki diri.  Aku mencintai semua orang. Di sini kita sudah menerima kekurangan dan kegagalan  dan kemudian  berusaha keras untuk meningkatkan diri. Itu Self-love.


Tetapi selfish adalah ketika kamu mencintai diri sendiri dan merasa kamu tidak memiliki kekurangan. Aku sempurna dan aku tidak perlu mencintai siapa pun.  Aku hebat dan tidak ada yang bisa menentang aku, kepercayaan diri kamu sekarang membahayakan semua orang.


Di sini juga kamu mencintai dirimu sendiri tetapi sekarang kamu melebih-lebihkan dirimu sendiri yang mengarah pada kepercayaan diri, itu membuatmu kasar dan ini akan membahayakan semua orang. Itu adalah Selfish.


“Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.” 1 Korintus‬ 13:4-5‬ ‬


Ayat ini berkata tentang kasih, jika kamu mengasihi diri kamu dan paham apa sebenarnya kasih itu maka kamu tidak mungkin melakukan hal-hal yang selfish, karena sudah jelas di ayat tersebut bahwa  kasih itu tidak memegahkan diri sendiri dan tidak sombong, apalagi hanya untuk mencari keuntungan bagi diri sendiri. Itu bukan mengasihi. Jadi, kamu juga harus paham betul dengan konsep mengasihi itu sendiri agar kita tidak terjerumus pada sifat-sifat selfish yang akan membawa kamu menjadi orang yang sangat egois.


“Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.” Matius‬ 22:39‬‬


Ayat tersebut juga sangat jelas mengingatkan kita untuk mengasihi orang lain seperti mengasihi diri kita sendiri dan bukan selfish atau egois.


Jadi, biarkan orang lain juga menikmati buah hasil mengasihi dirimu itu dengan mengasihi sesamamu juga, don’t be selfish!

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

I LOVE ME

Mencintai diri sendiri berbeda dengan egois. Mencintai diri sendiri adalah keadaan menerima segala kelebihan dan kekurangan pada diri, menghargai, memberikan dukungan, memaafkan diri sendiri. Dengan kita bisa mencintai d...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada DRP 2.32 yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://linktr.ee/drp_2.32

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami