Info Rencana

Saya Memberi SemangatSampel

I'm Encouraging

HARI KE 1 DARI 4

Angin Untuk Layar Anda



Pernahkah Anda merasa terdampar di lautan keputusasaan tanpa ada angin untuk layar Anda? Jika iya, Anda tidak ada bedanya dengan dua pahlawan terbesar di dalam Alkitab. Di dalam versi Message dari Mazmur 51:12, Raja Daud meminta Allah untuk memberikan angin segar kepada layarnya. Sama halnya, hidup yang hampir tak ada habis-habisnya mengalami ketidaksopanan, kekecewaan, kondisi yang memalukan, dan kelelahan membuat kita akrab dengan pertarungan di sisi luar dan rasa takut di sisi dalam, seperti digambarkan oleh Paulus di dalam 2 Korintus 7:5. Sama seperti kita mengenali keputusasaan mereka, kita juga bisa mengenali dorongan semangat mereka. Kita melayani Allah yang sama yang masih meraih ke bawah untuk mengangkat kita keatas.



Memberi semangat bukan sekedar sesuatu yang Dia lakukan; itu adalah siapa Dia. Ketika kita menyemangati orang lain, kita ikut serta di dalam kodrat Allah. Ini adalah satu dari hal paling rohaniah yang bisa kita lakukan! Anak Allah, Yesus, memberikan seluruh hidup-Nya hanya untuk mengangkat diri kita. Kemudian, Yesus sendiri memanggil Roh Kudus penghibur kita yang berarti penghibur, pembela, penyemangat. Seperti Allah dan Yesus, Roh Kudus tidak hanya menyemangati kita, Dialah yang pemberi semangat. Ketika perkataan kita memberi semangat pada orang lain, perkataan kita penuh dengan Roh Kudus. Ketika tindakan-tindakan kita menyemangati orang lain, kita bertindak seperti Yesus. Ketika pemberian kita menyemangati seseorang, kita memberi seperti halnya Allah memberi.



Selama empat hari ke depan, kita akan menggali bagaimana untuk menyemangati orang lain setiap hari, bagaimana untuk menyemangati orang lain secara rohani, dan bagaimana untuk menyemangati diri sendiri. Kita akan belajar bahwa memberi semangat lebih dari sekedar berbaik hati dan memuji orang lain. Kita akan mengetahui bahwa dorongan semangat yang sejati membantu orang lain maju ke depan dengan mengisi hati mereka dengan keberanian dan harapan dari Allah. Ketika kita menyemangati orang lain, kita memberikan karunia dari surga. Bagaimana angin pada layar ini menurut Anda?



Coba ini: Semangati seorang teman dengan mengundang mereka untuk membahas Rencana Bacaan Alkitab ini bersama Anda.


Hari 2

Tentang Rencana ini

I'm Encouraging

Menjadi seorang pemberi semangat lebih dari sekedar menyoraki. Ijinkan Rencana Bacaan Alkitab empat-hari dari Life.Church ini membantu Anda menemukan keindahan dan kekuatan dari pemberian semangat. Mulailah membaca bagia...

More

Kami ingin berterima kasih kapad Life.Church yang menyediakan program ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: www.life.church

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami