Info Rencana

Keluar Dari Pikiran AndaSampel

Get Out Of Your Head

HARI KE 4 DARI 5

Anda Tidak Harus Hidup Dengan Cara Ini!



Jika balita kita melempar barang saat di toko bahan makanan, kita memperbaikinya, mengarahkannya kembali—namun kita mengijinkan pikiran kita untuk mengalami krisis langsung dengan tanpa perbaikan. Kita berjalan berputar bertingkah seperti kita tidak punya kuasa atas apa yang kita pikirkan.



paulus mengatakan pada kita bahwa ketika kita menawan pikiran-pikiran kita, kita dapat mempunyai kuasa untuk kebaikan dan untuk Tuhan, menebas benteng-benteng kanan dan kiri. Kuasa menakjubkan itu tersedia bagi kita disetiap kejadian setiap hari!



Dalam Roma 8:5, Paulus berkata bahwa, "Sebab mereka yang hidup menurut daging, memikirkan hal-hal yang dari daging; mereka yang hidup menurut Roh, memikirkan hal-hal yang dari Roh." 



Saya sudah membaca dan membaca kembali ayat ini dalam beberapa bulan terakhir, merenungkan bagaimana jadinya hidup jika saya benar-benar mempunyai pikiran yang tenggelam dalam Roh Kudus. Pikiran yang penuh dengan kehidupan dan damai. Pikiran yang secara konsisten memikirkan tentang Tuhan—siapa Dia dan apa yang Dia inginkan bagi saya. Saya sangat menginginkan "kedamaian sempurna" yang Tuhan janjikan ketika pikiran saya terfokus padaNya.



Sembari saya berlatih untuk menawan pikiran saya, mengubah pikiran saya sudah menjadi lebih disiplin. Ini adalah peperangan sehari-hari! Saya mungkin tidak melakukannya dengan sempurna, namun saya melihat perubahan yang nyata.



Berdasarkan tulisan Paulus jauh di masa lalu pada jemaat di Roma, Anda dan saya dapat belajar untuk membawa pikiran kita kepada titik dimana mengatur pikiran kita adalah hal yang refleksif—otomatis, respon yang intuisif.



Saya ingin menjadi pandai dalam pola pikir bersama dengan Roh Kudus sehingga standard saya adalah bukan bergantung pada daging namun pada Roh Kudus dalam segala hal. Ini adalah tujuan yang disengaja: kita tiba-tiba menghentikan pikiran gila yang berputar-putar dalam kita. Sembari kita melatih seni interupsi, kita mengubah cara pandang kita secara penuh, dan dengan setiap perubahan kita akan menemukan dirikita tumbuh lebih dan lebih lagi dalam cara pikir Kristus.



Bapa, saya mengatur pikiran saya pada hal-hal Roh Kudus. Saya mengatur pikiran saya dalam damaiMu. Saya berdoa untuk tumbuh lebih dan lebih dalam cara pikir Kristus! Amin.


Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

Get Out Of Your Head

Apakah Anda merasa seperti seorang korban dari pikiran tajam Anda? Apakah Anda sering jatuh dimangsa pola pikir beracun seperti menjadi korban, kecemasan, dan terganggu? Musuh dari dosa kita ditentukan untuk membuat kita...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada WaterBrook Multnomah yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi: https://waterbrookmultnomah.com/books/540868/get-out-of-your-head-by-jennie-allen/

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami