Info Rencana

Menetapkan Tujuan IlahiSampel

Setting Godly Goals

HARI KE 3 DARI 7

Pada masa Injil Lukas ditulis, para pemungut cukai disamaartikan dengan ketidakjujuran. Mereka memperoleh penghasilan dengan menambahkan pada jumlah pajak yang seharusnya dan mengantongi kelebihannya. Dan berdasarkan gaya hidup mereka yang mencolok dan reputasi buruk dengan masyarakat, kita dapat menyimpulkan bahwa mereka mengambil sebanyak yang mereka dapat ambil.


Perintah Yohanes kepada para pemungut cukai adalah agar mereka tidak hanya melakukan pekerjaan mereka dengan baik ("lakukan apa yang diperintahkan kepadamu"), namun juga agar bersikap adil kepada sesama.


Sering kali, saya pikir kita mengartikan bekerja "dengan baik" dengan pencapaian kerja, bonus, promosi, penghargaan, dll.


Namun bekerja dengan baik dari sudut pandang ilahi berarti kita harus melakukan pekerjaan yang telah diberikan—namun dengan cara yang berpusat kepada kepentingan utama dari mereka yang kita layani—bukan kepentingan diri kita sendiri.


Perintah Yohanes berlaku bagi kita juga: kita harus melakukan pekerjaan kita dengan baik dan adil.


Saat kita berpikir untuk menetapkan tujuan, kita harus ingat bahwa hal itu lebih dari sekedar mendapatkan hasil yang kita inginkan, cara kita mencapainya juga penting.


Terkait dengan bekerja sesuai dengan kehendak-Nya, kita mengatakan ini sepanjang waktu: cara kita bekerja seringkali adalah kesempatan terbesar kita untuk melayani, bukan sekedar melakukan tugas.


Pikirkanlah cara agar Anda dapat menjadi sesuatu yang berbeda dalam pekerjaan Anda dan lakukanlah ini:


Promosikan pesaing Anda.


Jangan melebih-lebihkan jika Anda tidak mencapai tujuan.


Berdoalah bagi musuh Anda.


Perbaikilah kesalahan alih-alih menutupinya.


Percayalah bahwa Tuhan akan menghargai pekerjaan yang dilakukan dengan cara-Nya.


Tuhan, perbarui pikiran kami agar memandang pekerjaan kami sama seperti Engkau memandangnya. Bantu kami untuk tidak hanya sekedar melihat tugas dan melewatkan kesempatan yang Engkau berikan pada kami di dalam setiap langkahnya. Apapun "standar industri" dalam bidang kami, Tuhan, bawa kami pada standar-Mu. Kami mengasihi-Mu, dan mengandalkan Engkau. Amin.



Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

Setting Godly Goals

Tujuan itu baik... selama itu menggerakkan kita sesuai dengan arahan Tuhan. Jika Anda sedang mempertimbangkan untuk menetapkan beberapa tujuan bagi diri Anda, gunakan rencana bacaan ini sebagai sebuah panduan untuk memas...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada she works HIS way yang menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://www.sheworksHisway.com

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami