Info Rencana

KebiasaanSampel

Habits

HARI KE 4 DARI 6

Investigasi dan Buat Perubahan



Sudahkah Anda mulai menggali untuk menemukan healthy identity (kepribadian yang sehat)? Apakah Anda menemukan tujuan berdasarkan kepribadian dan pemulihan kepribadian dari kebenaran Firman Tuhan? Sudahkah Anda menemukan orang yang tepat untuk meminta tolong (ask for help)? Mungkin Anda menyadari bahwa ini tidak mudah, dan Anda tergelincir dengan kebiasaan baru--tapi Anda diingatkan untuk baik pada diri sendiri(be kind to yourself). Apa huruf berikutnya dari HABITS?Investigasi dan buat perubahan.



Apa hubungan antara investigasi dan buat perubahan dengan semua ini? Charles Duhigg, yang menulis The Power of Habit (Kekuatan Kebiasaan), mempopulerkan ide mengenai "lingkaran kebiasaan." Lingkaran kebiasaan terdiri dari tanda, rutinitas, dan ganjaran. Bila kebiasaan Anda adalah terlalu banyak makan sebelum tidur, lingkaran itu mungkin terjadi sebagai berikut. Tanda: Anda duduk dengan pasangan atau teman-teman Anda untuk menonton dan Anda melihat iklan makanan. Rutin: Anda cek ke kulkas dan menemukan sesuatu yang enak. Ganjaran: Tubuh Anda melepaskan kimia positif pada saat Anda makan dan menikmatinya bersama. Hasilnya adalah kebiasaan yang dilanggengkan oleh diri sendiri.



Ketika kita menghentikan kebiasaan lama atau membuat sesuatu yang baru, kita sepertinya berhadapan dengan pergumulan yang serius dalam perjalanan itu. Terkadang pergumulan itu ada hubungannya dengan lingkaran kebiasaan. Bila Anda adalah seseorang yang menghentikan kebiasaan untuk makan banyak sebelum tidur, Anda akan memastikan Anda menemukan apa tanda-tandanya dulu. Mungkin itu bukan iklan makanan, tapi karena tindakan dari menonton, kumpul bersama teman, atau hal lain yang memicu Anda. Anda juga akan berpikir mengenai rutinitas Anda. Apakah Anda hanya memeriksa kulkas karena Anda bosan, karena hal itu ritual Anda, atau karena Anda benar-benar lapar? Ganjaran darinya sangat penting. Apakah karena makanannya atau karena Anda menikmati membagikannya dengan teman Anda? Mungkin Anda hanya gelisah ketika orang tertentu berkunjung, atau mungkin Anda makan dan nonton untuk menghindari percakapan tertentu dengan pasangan Anda.



Ketika kita merasa tidak dapat begitu saja menghentikan lingkaran kebiasaan, berhenti dulu, investigasi, lalu buat perubahan. Mari gunakan lingkaran kebiasaan untuk membuat kebiasaan yang baik, seiring dengan kita membentuk tanda yang positif, rutinitas yang sehat, dan ganjaran yang tepat.



Berikut adalah hal-hal tentang membuat atau menghentikan lingkaran kebiasaan yang kebanyakan buku tidak akan memberitahu Anda: Selalu ada jalan. Bagaimana kita bisa tahu? Dalam 1 Korintus 10:13, Rasul Paulus memberitahu kita bahwa Allah itu setia--Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Tapi pada waktu kamu sedang dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya. Maka mari kita investigasi, buat perubahan, bergantung pada Tuhan, minta pertolongan, dan tetap lakukan langkah selanjutnya selagi Tuhan membimbing kita maju.

Pertimbangkan:Apa tanda-tanda saya? Bagaimana saya dapat mengganti tanda negatif dengan positif? Ke mana rutinitas menuntun saya? Apa ganjaran dari kebiasaan saya? Apakah itu yang Tuhan berikan untuk saya?

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

Habits

Perubahan tidaklah mudah, tetapi bukannya mustahil. Memulai beberapa kebiasaan kecil dapat mengubah cara Anda memandang diri Anda hari ini dan mengubah Anda menjadi pribadi yang Anda inginkan di masa depan. Rencana Alkit...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Life.Church yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://www.life.church/

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami