Info Rencana

Rencana Bacaan 5 Hari - Istirahat Kudus Sampel

Sacred Rest 5 Day Reading Plan

HARI KE 3 DARI 5

TIDUR NYENYAK



Pernahkan anda mencoba memperbaiki kelelahan kronis anda dengan sengaja tidur beberapa jam lebih lama di akhir pekan, akan tetapi ketika bangun anda merasa tidak pernah beristirahat sama sekali? Anda punya niat yang besar, tetapi melupakan satu keping puzzle yang penting: Tidur bukanlah istirahat. Sebagai bagian dari suatu sistem yang rumit, istirahat dan tidur dirancang untuk bekerja sama guna memastikan setiap bagian dari diri anda mempunya cara untuk regenerasi dan dipulihkan.



Jika saya duduk di hadapan anda sekarang, percakapan kita mungkin seperti percakapan saya dengan seorang teman beberapa tahun yang lalu.


“Mengapa menurut anda tidur tidak membantu menghilangkan kelelahan kita? Saya lebih lelah sekarang daripada tadi sebelum tidur.”


”Saya ingin tahu: Ketika masih sekolah, saya bisa tidur seperti bayi. Saat kepala saya menyentuh bantal, saya langsung tertidur. Di sekolah kedokteran, saya mulai mengalami kesulitan untuk tidur. Awalnya, perlu lima sampai sepuluh menit sebelum saya tertidur. Sekarang bisa dibutuhkan lebih dari sejam saat saya berbaring di malam hari.”

”Wow, sejam. Karena kelelahan di akhir tugas jaga, saya pikir anda akan tertidur dengan cepat,” saya pikir.


”Saya tahu, kan? Itulah masalahnya: tidur nyenyak itu lembut Ia muncul dengan tenang, turun ke atasmu, dan mengisi anda kembali. Tidur yang buruk muncul seperti banjir, mendatangi anda dengan tiba-tiba, dan meninggalkan anda denga perasaan letih. Saya kehilangan tidur nyenyak.”



Tidur adalah kebutuhan biologis. Berusaha menghilangkannya akan menurunkan produktifitas anda dan akhirnya membunuh anda. Dalam upaya untuk mendapatkan fungsi ini dalam jadwal kegiatan kita tiap malam, banyak di antara kita berusaha untuk bisa tidur berapa pun biayanya dan apapun kualitasnya. Masalah kita bukan hanya untuk mendapatkan lebih banyak tidur. Masalahnya adalah kita kehilangan tidur nyenyak. Tidur berbeda dari istirahat, tetapi tidur yang berkualitas baik dihasilkan dari hidup yang beristirahat dengan baik. Kita bisa tidur sebagai respon untuk istirahat, tetapi istirahat tidak perlu harus tidur. Kadang kala seperti yang diakui teman saya, tidur bukanlah istirahat. Lalu ada juga saat-saat di mana sekalipun kurang tidur, kita anehnya merasa cukup istirahat dan siap menghadapi hari baru. Faktor penentunya adalah perbedaan antara tidur yang nyenyak dan yang buruk.



Tiap malam kita berusaha masuk ke lima tingkatan tidur, tahap non-REM satu sampai empat dan tahap ke lima REM. Tidur dengan kualitas baik diawali dalam tidur tahap tiga non-REM di mana otak anda berhenti berproses aktif. Anda kehilangan kesadaran terhadap sekeliling. Otak dan tubuh anda masuk ke keadaan tenang. Tidur yang buruk biasanya gelisah dan tidak tenang. Pikiran bisa melayang secara acak terhadap kejadian-kejadian hari itu, dan bisa saja kaki anda bergerak tanpa henti untuk merespon ketegangan yang terpendam dalam otot-otot anda.



Istirahat adalah jembatan antara tidur yang nyenyak dan yang buruk. Tidur semata-mata hanya kegiatan fisik. Namun istirahat menembus alam rohani. Istirahat bicara tentang kedamaian dalam memasuki badai sehari-hari yang dialami pikiran, tubuh dan roh anda. Istirahat menjadikan tidur anda nyenyak.


Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

Sacred Rest 5 Day Reading Plan

Bagaimana anda bisa menjaga agar energi, kegembiraan, kreatifitas, dan hubungan anda tetap segar dan berkembang di tengah-tengah tuntutan keluarga, tekanan karir, dan stress yang tiada habisnya dalam hidup sehari-hari? D...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Dr. Saundra Dalton-Smith dan Hachette Book Group yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.hachettebookgroup.com/titles/saundra-dalton-smith/sacred-rest/9781478921660/

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami